Warga Terdampak Pelebaran Jalan Raya Manyar Gresik dapat Kompensasi hingga Rp4,3 Miliar | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Warga Terdampak Pelebaran Jalan Raya Manyar Gresik dapat Kompensasi hingga Rp4,3 Miliar

Editor: Arief Rahardjo
Wartawan: Syuhud
Kamis, 28 Desember 2023 20:11 WIB

Bupati Gresik, Fandi Akhmad Yani, didampingi Wabup Aminatun Habibah, dan Kepala Satuan Kerja PJN Wilayah IV Provinsi Jawa Timur, Akmizal menyerahkan kompensasi kepada warga. Foto: SYUHUD/BANGSAONLINE.com

Rencananya, pelebaran jalan tersebut digarap sepanjang 2,3 kilometer. Saat ini tengah berjalan sepanjang 1,3 kilometer.

"Syukur-syukur pembebasan lahan untuk sisa ruas jalan yang akan dilebarkan bisa selesai dalam tiga bulan kedepan. Sehingga Kementerian PU bisa mengeksekusi kembali proses proyek sisa dari 1,3 km hingga tuntas mencapai 2,3 km. Selanjutnya, dibangun juga jembatan kembar yang juga akan dibangun Kementerian PU," tuturnya.

Proyek pelebaran Jalan Raya Manyar sudah memberikan manfaat bagi masyarakat, meski belum tuntas 100 persen. Ini terlihat dari berkurangnya titik kemacetan yang timbul di ruas jalan tersebut.

Belum lagi fungsinya dalam menunjang kehadiran yang manfaatnya akan bisa dirasakan dalam jangka panjang bagi masyarakat Kabupaten Gresik.

Sementara itu, Kepala Satuan Kerja Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah IV Provinsi Jawa Timur, Akmizal menambahkan, program pelebaran jalan sepanjang 2,3 km harus tuntas di 2024.

"Saya berharap sinergi yang baik bisa terus terjalin antara Kementerian PUPR, Pemerintah Kabupaten Gresik dan Pemerintah Provinsi Jawa Timur," tutupnya. (hud/rif)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video