Bupati Situbondo Kawal Bantuan Pangan di Desa Campoan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bupati Situbondo Kawal Bantuan Pangan di Desa Campoan

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Syaiful Bahri
Senin, 27 Mei 2024 19:17 WIB

Bupati Situbondo, Karna Suswandi, saat mengawal penyaluran bantuan pangan berupa beras.

SITUBONDO, BANGSAONLINE.com - Bupati Situbondo, Karna Suswandi, dan wakilnya, Khoirani, proaktif mengawal penyaluran bantuan pangan berupa beras. Mereka berbagi peran mengawal distribusi derma itu ke 7 desa di Kecamatan Mlandingan, Senin (27/5/2025).

Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Situbondo, Timbul Surjanto, mengatakan bahwa bantuan ini berasal dari pemerintah pusat melalui .

"Ini rutin sampai bulan Juli, yang dibagikan sekarang bulan April, Tinggal 2 bulan, Juni harus selesai," ujarnya kepada BANGSAONLINE.com.

Ia pun menjelaskan maksud dari bantuan tersebut, "Untuk menurunkan kemiskinan ekstrem, sebagaimana arahan Bapak Presiden Jokowi. Kemiskinan ekstrem harus ditekan hingga 0 persen."

Kemudian, Timbul menyebut bapeng ini bagian dari upaya menjaga kesehatan anak dalam keluarga, "Yang kedua untuk menurunkan angka ."

Lalu, ia menenyampaikan pentingnya bantuan untuk menjaga stabilitas pangan, "Ketiga, membantu masyarakat meringankan perekonomiannya, mencegah inflasi tentunya."

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video