Lab Keliling Bapanas, Pj Gubernur Jatim: Untuk Jamin Ketersediaan dan Kesehatan Pangan Masyarakat | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Lab Keliling Bapanas, Pj Gubernur Jatim: Untuk Jamin Ketersediaan dan Kesehatan Pangan Masyarakat

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Devi Fitri Afrianti
Sabtu, 22 Juni 2024 15:17 WIB

Pj. Gubernur Adhy saat meninjau mobil laboratorium keliling dari Bapanas. Foto: DEVI FITRI AFRIYANTI/ BANGSAONLINE.com

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Pj Gubernur Jawa Timur mengapresiasi adanya laboratorium keliling Bapanas () yang ada di Jawa Timur. Keberadaan lab keliling ini bakal menjamin keamanan dan ketersediaan pangan bagi masyarakat. Ha itu disampaikan Adhy saat mendampingi kunjungan Kepala Bapanas Arief Prasetyo Adi ke Pasar Nambangan Surabaya, Sabtu (22/6).

"Biasanya kita fokus pada food security atau ketersediaannya, maka sekarang sudah melangkah lebih jauh lagi, yaitu keamanaan atau kesehatannya food safety. Dengan laboratorium keliling ini, Bapanas langsung melakukan pemeriksaan sample acak berbagai produk pangan yang diambil dari beberapa penjual di pasar," ujar Adhy.

Laboratorium keliling ini memiliki manfaat yang sangat luar biasa. Dengan alat yang lengkap dan proses cepat menggunakan rapid test, bisa segera diketahui kandungan berbahaya di dalam bahan pangan baik dari tumbuhan maupun hewan.

Bisa dilihat apakah bahan pangan mengandung oksida dan pestisida berlebihan untuk tumbuhan. Demikian juga apakah mengandung formalin untuk bahan baku hewan.

"Dengan laboratorium keliling, akan meningkatkan kepercayaan pembeli kepada penjual, bahwa bahan pangan mereka aman dikonsumsi dan terjamin dari kandungan bahan pangan yang membahayakan. Mereka menjadi yakin bahwa ini makanannya sehat semua. Kalau terjadi sesuatu tidak normal, mengandung pestisida berlebihan, maka kita akan cari sumber-sumbernya atau mekanisme dari distribusinya yang memang bermasalah," tegas Adhy.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video