KPwBI Kediri Gelar Karya Kreatif Mataraman 2024 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

KPwBI Kediri Gelar Karya Kreatif Mataraman 2024

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Muji Harjita
Rabu, 26 Juni 2024 16:21 WIB

Kepala KPwBI Kediri, M. Choirur Rofiq, didampingi Deputi Kepala Perwakilan BI Kediri, Wihujeng Ayu Rengganis, saat menberi paparan terkait Karya Kreatif Mataraman. Foto: MUJI HARJITA/BANGSAONLINE

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Kantor Perwakilan (KPwBI) Kediri bakal menyelenggarakan Karya Kreatif Mataraman (KKM) 2024 bertajuk 'Inovasi dan Digitalisasi untuk Masa Depan Berkelanjutan'. Ajang tersebut bersinergi dengan .

Kepala KPwBI Kediri, M. Choirur Rofiq, mengatakan bahwa kegiatan ini menjadi bagian dari rangkaian event nasional, Karya Kreatif Indonesia (KKI) dan Festival Ekonomi Keuangan Digital Indonesia (FEKDI), serta Rangkaian Hari Jadi Kota Kediri ke-1145.

Ia menyebut, KKM 2024 akan dilaksanakan pada 28-30 Juni 2024 dan berlokasi di 2 tempat, yaitu Balai Kota Kediri dan Kediri Town Square dengan melibatkan berbagai stakeholder, yaitu pemerintah daerah dari 13 kota/kabupaten.

"Tujuan dari diselenggarakannya Karya Kreatif Mataraman 2024 adalah sebagai upaya pengembangan produk UMKM unggulan wilayah eks-Keresidenan Kediri Madiun (wilayah Mataraman) serta akselerasi digitalisasi untuk pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan," ujarnya, Rabu (26/6/2024).

Choirur menjelaskan, terdapat berbagai pameran produk unggulan yang diikuti oleh 88 UMKM yang meliputi wastra unggulan, beragam produk industri kreatif, produk potensi ekspor, kuliner tradisional, serta berbagai hiburan menarik lainnya.

Selain menampilkan produk UMKM, dikatakan pula, KKM 2024 juga menampilkan Djagabhumi Fashion Show yang melibatkan 24 designer lokal unggulan di wilayah kerja Kantor Perwakilan BI Kediri.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video