Penyakit Kaki Gajah Serang Tiga Warga di Mojokerto | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Penyakit Kaki Gajah Serang Tiga Warga di Mojokerto

Senin, 24 Agustus 2015 16:40 WIB

ilustrasi: penderita kaki gajah di Depok. (foto: depoknews)

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Penyakit kaki gajah mulai menjangkit di Kabupaten Mojokerto. Penyakit yang dibawa cacing filaria dan disebarkan nyamuk ini menginfeksi tiga warga di daerah ini.

’’Tahun ini ada tiga penderita kaki gajah yang kita temukan,’’ kata kepala Seksi Pencegahan Penyakit Dinas Kesehatan, Kabupaten Mojokerto, Hartadi, Senin (24/8).

Untuk itu, Hartadi mengatakan akan menggencarkan sosialisasi pemberian obat cacing di Posyandu. Sasarannya yakni anak-anak yang berusia satu tahun hingga kelas 6 SD.
’’Untuk mencegah agar tidak kena kaki gajah, anak-anak harus minum obat cacing tiap bulan Agustus selama lima tahun mulai 2015 ini hingga 2020,’’ tambahnya.

Kaki gajah memang masih menjadi ancaman di Indonesia. Sampai saat ini, ada 241 kabupaten yang endemi kaki gajah.  Oleh karena itu saat ini pemerintah melaksanakan Pemberian Obat Pencegahan Massal (POPM) filariasis yang harus diminum satu kali dalam setahun selama lima tahun.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   mojokerto

Berita Terkait

Bangsaonline Video