Pj Bupati Malang Kaget Dana KIP Dipotong, akan Telusuri | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pj Bupati Malang Kaget Dana KIP Dipotong, akan Telusuri

Rabu, 18 November 2015 00:52 WIB

MALANG, BANGSAONLINE.com - Baru menjabat sekitar dua minggu sebagai penjabat Bupati Malang, Hadi Prasetyo akan mengevaluasi pelaksanaan program (KIP) di kabupaten Malang. Hal ini akan dilakukan karena dia menerima laporan pemotongan dana yang diterima lewat KIP.

“Pastinya saya akan langsung turun ke lapangan. Tapi sebelum itu saya utus orang dulu untuk mencari data,” ujar Hadi di Pendopo Kabupaten Malang, Selasa (17/11).

Menurut Hadi, KIP adalah keputusan politik yang harus dikawal untuk meringankan beban rakyat maupun siswa untuk memperoleh pendidikan yang telah ditetapkan oleh pemerintah pusat. Tidak boleh ada potongan apapun kepada pihak siswa atau pelajar penerima. “Kalau sudah ada potongan pasti ada yang tidak benar. Saya ingin tahu, ada apa sebenarnya,” tegas Hadi.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video