Ada Pawai Taaruf Musda Muhammadiyah, Jalan Surabaya-Semarang Macet | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Ada Pawai Taaruf Musda Muhammadiyah, Jalan Surabaya-Semarang Macet

Editor: nur syaifudin
Wartawan: suwandi
Sabtu, 16 Januari 2016 22:19 WIB

BIKIN MACET: Kendaraan terpaksa berhenti dan harus berjalan merayap saat ada pawai taaruf.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Sekitar 4000 peserta pawai taaruf dalam rangka pembukaan Musyawarah Muhammadiyah dan Aisyiah ke XI yang melalui perempatan jalan Pramuka menuju Wahidin Sudiro Husodo sempat macetkkan arus lalu lintas dari arah Surabaya menuju Semarang, Sabtu (16/1)

Pawai taaruf tersebut diikuti kalangan pelajar, pemuda Muhammadiyah dan simpatisan Muhammadiyah. Rombongan pawai bergerak dari Alun-alun , melalui jalan Veteran, kemudian melintas sepanjang jalan Basuki Rahmat. Dilanjutkan menuju jalan pramuka ke selatan dan memotong perempatan, lalu ribuan perseta pawai menuju jalan Wahidin Sudiro Husodo. Di perempatan dan rute memotong itulah yang menyebabkan jalan macet. Terutama, kendaraan roda empat dari arah Surabaya harus menunggu berjam-jam.

“Iya menunggu sudah lama, ini mesin saya matikan,” ungkap Darun sopir truk gandeng yang berhenti persis di depan SMA Negeri 2 saat ditemui bangsaonline.com

Dia mengatakan, hampir satu jam lebih sudah menunggu, karena kabarnya ada pawai. Sehingga, terpaksa mematikan mesin sambil menunggu peserta buyar. “Ditunggu dulu saja, ya kudu sabar apalagi truk gandeng gini. Entah sampai lama menunggu ini,” pungkasnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Tuban

Berita Terkait

Bangsaonline Video