Realisasi ADD-DD Bermasalah, Warga Guluk-Guluk Demo Kantor Kecamatan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Realisasi ADD-DD Bermasalah, Warga Guluk-Guluk Demo Kantor Kecamatan

Wartawan: Rahmatullah
Senin, 24 Oktober 2016 18:34 WIB

Massa saat tiba di kantor Kecamatan Guluk-guluk. foto: RAHMATULLAH/ BANGSAONLINE

SUMENEP, BANGSAONLINE.com - Hari ini, Senin (24/10), puluhan warga desa Guluk-guluk, Kecamatan Guluk-guluk, Kabupaten Sumenep, menggelar aksi ke pendopo kecamatan setempat. Mereka beramai-ramai menggunakan mobil pikap dengan membawa poster berisi kritikan atas realisasi Alokasi Dana Desa (ADD) dan Dana Desa (DD), di antaranya bertuliskan 'ADD-DD untuk rakyat, bukan untuk memperkaya diri'.

Saat tiba di depan kantor kecamatan, Subli Bangal selaku koordinator aksi menegaskan dalam orasinya bahwa realisasi ADD dan DD di desanya bermasalah. Salah satu bukti yang dia sebut adalah pembangunan kantor balai desa yang tak kunjung selesai. Padahal katanya pembangunan balai tersebut informasinya dialokasikan sejak tahun 2015, bahkan tahun ini juga kembali dianggarkan.

"Tapi kenapa kok sampai saat ini pembangunannya tidak selesai? Ini kan aneh," teriaknya.

Selain itu, Subli juga menyebut realisasi bantuan itu dalam bentuk fisik hanya ditumpuk di salah satu dusun. Anehnya lokasi itu merupakan tempat kepala desa sendiri. Di samping itu, di lokasi pekerjaan tidak diberi papan nama, sehingga pekerjaan tidak bisa diawasi oleh masyarakat setempat.

"Bahkan pekerjaannya diduga asal-asalan, karena pekerjaan dalam bentuk pavingisasi itu ada yang sudah rusak," terangnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video