Kasal Terima Paparan Kesiapan Lattek KJK Sail Regatta Vladivostok Rusia | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kasal Terima Paparan Kesiapan Lattek KJK Sail Regatta Vladivostok Rusia

Editor: Redaksi
Wartawan: -
Rabu, 25 Juli 2018 19:44 WIB

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, S.E., M.M., menerima paparan kesiapan Latihan Kartika Jala Krida (KJK) Sail Regatta Vladivostok Rusia yang diikuti Taruna Akademi Angkatan Laut (AAL) Tingkat III Angkatan Ke – 65 dan menerima paparan tentang Torch Relay Asian Games XVIII Tahun 2018, bertempat di Rupat Pangkoarmada II Ujung, Surabaya, Rabu (25/7/2018).

Komandan KRI Bima Suci Letkol Laut (P) Widyatmoko Baruno Aji memaparkan tentang Pelaksanaan KJK Taruna AAL TK III TA 2018 yang akan dilaksanakan tanggal 2 Agustus s.d. 9 November 2018. Adapun rute yang dilintasi yaitu Surabaya – Batam – Zhanjiang (China) – Yeosu (Korsel) – Vladivostok (Rusia) – Qingdao (China) – Yokosuka (Jepang) – Jeju (Korsel) – Manila (Philipina) – Bitung – Surabaya.

Adapun tujuan pelaksanaan KJK Taruna AAL adalah melaksanakan pelayaran Navigasi, lingkaran besar, Astro dan mempraktekan semua pelajaran profesi dasar matra laut pada keadaan sebenarnya, Membentuk mental kejuangan dan karakter prajurit matra laut, memberikan wawasan kepada taruna tentang tempat yang disinggahi serta pergaulan Internasional dan Peran diplomasi , promosikan budaya Indonesia, dan AAL, Menuju World Class Navy & World Class Naval Academy.

Sedangkan sasaran latihan KJK ini adalah terwujudnya mental kejuangan dan karakter Taruna AAL Tingkat III sebagai calon Perwira dan prajurit matra laut, serta mengaplikasikan teori sesuai materi Korps masing-masing di lapangan. Terealisasinya publikasi/promosi tentang AAL/ pada khususnya dan bangsa Indonesia pada umumnya di setiap tempat yang di singgahi dan tercapainya tambahan wawasan dan pengalaman dalam pergaulan Internasional bagi Taruna AAL Tingkat III sebagai calon Perwira yang sangat dibutuhkan dalam mendukung pelaksanaan tugas di masa yang akan datang.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

Sumber: Dispen Koarmada II

 

sumber : Dispen Koarmada II

 Tag:   TNI AL Koarmada II

Berita Terkait

Bangsaonline Video