Jenguk Korban Pembacokan Teroris, Khofifah Minta Semua Tingkatkan Kewaspadaan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jenguk Korban Pembacokan Teroris, Khofifah Minta Semua Tingkatkan Kewaspadaan

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Anatasia Novarina
Minggu, 18 Agustus 2019 23:27 WIB

Gubernur Jawa Timur Hj. Kofifah Indar Parawansa, M.Si didampingi Wakapolda Jatim Brijen Pol Drs. Toni Harmanto, M.Hum menjenguk anggota Polsek Wonokromo Aiptu Agus Sumarsono.

Tak hanya itu, Khofifah juga meminta media mainstream juga menjadi bagian dalam menjaga kestabilan keamanan yang kondusif dengan memfilter informasi sebelum sharing ke media masing-masing

Di sisi lain, Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol. Barung Mangera mengatakan bahwa korban Aiptu Agus saat ini kondisinya sudah membaik dan saat ini sudah dipindahkan dari RKZ ke RS Bhayangkara. 

"Sudah dilakukan operasi dari jam 20.00 sampai 01.00. Hasilnya kita bersyukur Aiptu Agus kodisinya sudah semakin baik. Medisnya semakin membaik, komunikasi yang masih belum bisa karena ada bagian yang tersayat. Akan tetapi responsnya sudah ada kemajuan," kata Barung.

Barung juga menyampaikan bahwa saat ini kondisi pelaku masih hidup dan sudah diserahkan ke Densus 88. "Sehat, diserahkan Densus," terangnya

Hadir dalam giat tersebut Kabiddokkes Polda Jatim, Karumkit Bahayangkara Polda Jatim, Dirkrimsus Polda Jatim, Kabid TI Polda Jatim, Sekwilda Provinsi Jatim dan Kepala Bakesbang Provinsi Jatim. (ana/ian) 

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video