Jelang Operasi Patuh Semeru 2019, Satlantas Polres Pasuruan Sosialisasi Bareng OPD Terkait | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jelang Operasi Patuh Semeru 2019, Satlantas Polres Pasuruan Sosialisasi Bareng OPD Terkait

Editor: Revol Afkar
Wartawan: M. Andy Fachrudin
Rabu, 28 Agustus 2019 22:01 WIB

Kasatlantas Polres Pasuruan AKP Bayu Halim Nugroho., S.H. S.I.K saat foto bersama di Gedung Command Center usai menyosialisasikan persiapan Gelar Operasi Patuh Semeru, Rabu (28/08/2019).

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Satlantas Polres Pasuruan menggelar sosialisasi dengan pihak terkait menjelang dilaksanakannya Operasi Patuh Semeru 2019.

Sosialisasi yang langsung dipimpin oleh Kasatlantas Polres Pasuruan AKP Bayu Halim Nugroho. S.H., S.I.K., itu berlangsung di gedung Command Centre, Mapolres Pasuruan, Rabu (28/08/2019).

Sosialisasi ini diikuti oleh beberapa istansi terkait, meliputi Departemen Agama (Depag), Dinas Pendidikan, Polisi Militer, Satpol PP, dan Dinas Perhubungan (Dishub).

"Sosialisasi akan adanya operasi patuh dan mengundang istansi terkait agar bertujuan untuk saling bersinergi dan diharapkan istansi yang turut mengikuti sosialisasi tersebut dapat saling mendukung adanya operasi patuh tersebut," katanya.

Dalam sosialisasi, Bayu memaparkan Operasi Patuh kali ini fokus pada beberapa pelanggaran, di antaranya pengendara di bawah umur, menggunakan HP saat berkendara, tidak menggunakan helm saat berkendara, motor tidak sesuai standar, melawan arus, dan lain sebagainya.

"Untuk potensi kecelakaan nantinya akan dilakukan kegiatan operasi bersama dengan pihak-pihak terkait dengan menyasar kendaraan roda dua, roda empat, angkutan barang, atau angkutan umum," terang AKP Bayu Halim kepada bangsaonline.com saat ditemui usai sosialisasi.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video