Perkuat Ketahanan Pangan, DPKP Kota Pasuruan Gelar Rakor | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Perkuat Ketahanan Pangan, DPKP Kota Pasuruan Gelar Rakor

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Ardianzah
Rabu, 27 November 2019 19:16 WIB

Suasana rakor Dewan Ketahanan Pangan (DKP) yang digelar DPKP Kota Pasuruan.

KOTA PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Pemerintah Kota Pasuruan melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) menyelenggarakan rapat koordinasi Dewan Ketahanan Pangan (DKP) Program Ketersediaan dan Kewaspadaan TA 2019. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Pertemuan Nikmat Rasa 2, Jalan Veteran Kelurahan Bugul Lor, Kecamatan Panggungrejo, Kota Pasuruan, Selasa 26 November 2019.

Rakor ini dihadiri Sekretaris Daerah Kota Pasuruan Drs. H. Bahrul Ulum, M.M. Dalam sambutannya, ia mengajak seluruh pihak khususnya masyarakat, untuk memperkuat ketahanan pangan dengan cara mengembangkan setiap pekarangan dan lahan-lahan kosong.

"Kita manfaatkan dengan cara menanam seperti umbi-umbian, sayuran, buah-buahan, perikanan, dan peternakan. Melalui koordinasi dewan ketahanan pangan inilah, nantinya kita dapat rumuskan langkah-langkah yang lebih efisien dan efektif," katanya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video