DSB Sambut Baik Rencana Silaturahmi antara Bassra dan Gubernur Jatim Terkait IISP

DSB Sambut Baik Rencana Silaturahmi antara Bassra dan Gubernur Jatim Terkait IISP Moh Iksan, Anggota Pembina DSB.

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - () menyambut baik rencana acara silaturahmi yang akan diselenggarakan oleh  (Bassra) dengan Gubernur Jatim. Rencananya, silaturahim itu akan digelar di Pendopo Agung Bupati Bangkalan, Jumat (22/7/2022) pukul 13.00 WIB.

Moh Iksan, Anggota Pembina , berharap pertemuan antara Bassra dengan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa dapat menghasilkan poin-poin positif untuk pembangunan Madura. Di antaranya, mempercepat pembangunan  (IISP) yang rencananya ditempatkan di sekitar kaki Jembatan Suramadu sisi Bangkalan, Madura.

"Mengingat, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa hadir beserta para pengusaha Madura dan tokoh tokoh Madura," jelasnya kepada wartawan BANGSAONLINE.com

"Kegiatan silaturahmi ini adalah upaya kedua dari Bassra melakukan langkah turun langsung soal IISP untuk mendorong percepatan pembangunan Museum Islam yang juga direncanakan sebagai simbol peradaban Islam terbesar di Indonesia," ucapnya.

Sebelumnya, Iksan mengungkapkan Bassra pernah mendatangi Gubernur Jawat Timur di Grahadi untuk menanyakan kejelasan terkait tindak lanjut pembangunan IISP, pada awal tahun 2020 lalu.

Sebagai tindak lanjut pertemuan itu, Bassra kembali mengagendakan silaturahmi dengan gubernur dalam rangka menayakan kepastian rencana pembangunan IISP.

"Silaturahmi ini adalah implementasi dari tradisi Bassra yang pernah dicontohkan oleh para kiai sepuh pendiri Bassra sejak dekade tahun 1991 sampai saat ini, ketika memandang terdapat aspirasi umat dan aspirasi masyarakat Madura yang dinilai mengalami hambatan komunikasi dengan pemerintah," ungkapnya.

Ia berharap, acara silaturahmi Bassra bersama Gubernur Jatim, Bupati Bangkalan, para pengusaha Madura dan kalangan stakeholders bisa menghasilkan kesimpulan dan kesepakatan yang maksimal. (uzi/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO