Rumahnya Tiba-Tiba Dibongkar, Sudarwati Tak Nyangka Dapat Bantuan Rumah Layak Huni dari Shiddiqiyyah

Rumahnya Tiba-Tiba Dibongkar, Sudarwati Tak Nyangka Dapat Bantuan Rumah Layak Huni dari Shiddiqiyyah Para Pengurus Dhibra Shiddiqiyyah Perwakilan Sidoarjo foto bersama di depan rumah layak huni yang sedang dalam proses pembangunan. Foto: BANGSAONLINE

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com – Raut wajah Sudarwati (60) tampak semringah saat ditemui BANGSAONLINE.com di rumahnya yang sedang dibangun di Desa Wadungasri, Kecamatan Waru, Sidoarjo, Jumat (5/8/2022) kemarin.

Janda dengan 4 orang anak itu mendapat bantuan rumah layak huni dari Dhibra () Perwakilan Sidoarjo.

Kepada BANGSAONLINE.com, ia mengaku tak menyangka bisa mendapat bantuan dari Dhibra Perwakilan Sidoarjo, salah satu organisasi di lingkungan yang bergerak di bidang sosial. Sebab, rumah yang ia tempati sebelumnya memang tidak layak huni.

“Awalnya nggak tahu (dapat bantuan ). Tanggal 20 Juni tiba-tiba didatangi ibu-ibu liat rumah saya, sore. Terus paginya didatangi Pak RT. Terus hari Sabtu, Bapak Heri sama Pak Tomo (Pengurus DPD Organisasi ) dan Mas Arip gantian datang ke rumah, terus diukur-ukur gitu rumahnya,” ujar Sudarwati.

(Sudarwati, penerima bantuan )

Ia sebelumnya memang tidak diberitahu jika bakal mendapat bantuan dari Dhibra Perwakilan Sidoarjo. “Tahunya tiba-tiba (rumah saya) dibongkar. Terus saya tanya ‘mau diapain kok dibongkar-bongkar?’. Terus kata Pak Tomo ternyata saya dapat rezeki rumah layak huni,” ucap perempuan yang sehari-harinya berjualan makanan tersebut.

Karena itu, Sudarwati sangat berterima kasih kepada . “Semoga rezekinya Pondok ditambah oleh Allah yang maha kuasa,” tukasnya.

Lihat juga video 'Rumahnya Tiba-Tiba Dibongkar, Sudarwati Kaget Dapat Bantuan Rumah Layak Huni dari Shiddiqiyyah':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO