Diduga Didorong hingga Jatuh dari Lantai 2, Perawat Magang Polisikan Perawat RSUD di Mojokerto

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Mahasiswi perawat magang di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr Wahidin Sudiro Husodo Kota Mojokerto terjatuh dari lantai 2. Ia diduga didorong perawat senior. Ia hanya pingsan dan mengalami luka ringan.

Korban yang bernama Devi Kharismanda ini tidak terima, hingga melaporkan pelaku yang berinisial RH ke Polsek Prajurit Kulon.

Baca Juga: Diduga ada Orang Ketiga, Pendeta di Surabaya Aniaya Istrinya

Devi menceritakan bahwa kejadian tersebut berlangsung Kamis siang (11/5). Saat itu dirinya hendak pulang, namun tiba-tiba dirinya dibentak pelaku dengan kata kasar. Pelaku kemudian terlibat pertengkaran melawan temannya. Devi saat itu ingin melerai, namun malah didorong dari lantai 2, hingga terjatuh ke lantai dasar, dan langsung pingsan.

Sebenarnya ia dan keluarga menunggu permintaan maaf dari pelaku, tapi malah ditantang untuk melaporkannya ke polisi. Kabag RSUD Kota Mojokerto Priyanto, mengatakan, pihaknya belum mengetahui kejadian itu karena tidak mendapat laporan. (gun/ros) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Viral, Sopir Truk Sampah Dihajar Oknum Polisi, Korban Laporkan ke Propam':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO