Senyuman Briptu Nela Buat Peserta Khitan Massal di Mojokerto Menjadi Tenang

Senyuman Briptu Nela Buat Peserta Khitan Massal di Mojokerto Menjadi Tenang Briptu Nela saat menghibur para peserta Khitan massal. Foto: Dok. Polres Mojokerto.

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - menggelar berbagai kegiatan Bakti Sosial dan Kesehatan dalam menyambut Hari Bhayangkara ke-78 di Aula .

Bakti Sosial dan Kesehatan ini, diantaranya donor darah, operasi katarak, dan khitan massal gratis.

Baca Juga: Dandim 0815 Jamin Netralitas, Kapolres Mojokerto Siap Sikat Pelaku Money Politics

Para peserta yang mengikuti khitanan massal ini, terlihat menangis dan menolak untuk dikhitan. Namun demikian, , juga melibatkan puluhan Polisi Wanita (Polwan) yang dengan sabar membuat para peserta khitan massal kembali yakin untuk mengikuti proses khitanan ini.

Seperti halnya yang dilakukan , yang menyapa masyarakat dengan senyum ramah di tengah kegiatan Bakti Sosial Kesehatan dalam peringatan Hari Bhayangkara ke-78 ini.

"Senang sekali bisa membantu masyarakat dalam kegiatan ini termasuk menenangkan anak – anak yang akan dikhitan tadi," ujar , Selasa (18/6/2024)

Baca Juga: Polisi Peduli, Kapolsek Dlanggu Gandeng Bhabinkamtibmas Salurkan Bantuan Sosial

Polwan yang sehari-hari berdinas di Unit PPA Satreskrim ini, terlihat cekatan dalam membantu para peserta, mulai dari pendaftaran, hingga mengarahkan ke tempat yang sesuai.

Sementara, beberapa orang tua yang mendampingi anaknya mengikuti khitan massal ini pun mengucap syukur.

Baca Juga: Polres Mojokerto Kerahkan 1.600 Personel Pengaman Pilkada, Bupati Ikfina Doakan Aman

“Untung ada mbak Polwan tadi, jadi anak kami akhirnya jadi mau dikhitankan di sini mumpung gratis,” katanya sambil tertawa.

Ternyata, banyak orang tua yang mendampingi anaknya mengikuti khitan massal sudah mengenal .

“Kalau mbak Nela kami sudah kenal mulai saat memberikan penyuluhan terkait KDRT dulu dan beliau orangnya memang ramah dan dekat terutama pada anak-anak dan kaum emak-emak,” katanya.

Baca Juga: Polres Mojokerto Kota Gelar Jumat Curhat di Kelurahan Gunung Gedangan

“Mbak Nela ini Polwan yang mudah dihubungi dan selalu siap membantu masyarakat yang membutuhkan terutama saat ada permasalahan,” ungkap warga Mojosari itu.

Menurut warga, Polwan itu, juga banyak yang ramah dan baik hati, bahkan sering memberikan bantuan disaat masyarakat membutuhkan.

“Dia selalu membantu kami kalau ada apa-apa," ujar wanita yang mengaku berdagang di Pasar Mojosari ini.

Baca Juga: Kapolres Mojokerto Beri Hadiah untuk 3 Bayi yang Lahir Bertepatan Hari Bhayangkara ke-78

Dengan kesigapan dan keramahan , menjadi teladan bagi para Polwan lainnya, dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Ia menunjukkan, Polri bukan hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga pelindung dan pengayom masyarakat, serta dapat memberikan manfaat bagi banyak orang. (ana/rif)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO