Golkar Gresik Usulkan Amelia sebagai Bacawabup ke DPP, Bakal Duet dengan Alif

Golkar Gresik Usulkan Amelia sebagai Bacawabup ke DPP, Bakal Duet dengan Alif Ketua DPD Golkar Gresik, Ahmad Nurhamim (tengah), saat menerima berkas kesediaan Amelia menjadi bakal calon wakil bupati di Pilkada 2024. Foto: Ist

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Mantan Ketua Milenial DPD Gresik, , akhirnya diusulkan sebagai bakal calon wakil bupati (bacawabup) oleh DPD ke DPP.

Dia diusulkan ke DPP setelah DPD menerima berkas kesediaan Amel yang diserahkan dua utusannya, Kamis (11/7/2024).

"Iya, saya telah menerima berkas kesediaan Mbak Amel menjadi Bacawabup Golkar untuk maju pada 2024," kata kepada Ketua DPD , Ahmad Nurhamim, kepada BANGSAONLINE.com.

Nurhamim mengatakan ada 4 kandidat bacabup dan bacawabup yang diusulkan ke DPP. "Salah satunya Mbak Amel untuk posisi bacawabup," ucap Wakil Ketua DPRD Gresik ini.

Sejak awal, lanjut Nurhmaim, memang tak membuka panjaringan bacabup dan bacawabup untuk 2024.

"Karena itu, tidak ada lamaran dan pengembalian berkas lamaran bacabup dan bacawabup," tuturnya.

Berdasarkan informasi dari internal , Amelia Firnanda akan berduet dengan Asluchul Alif pada .

Sumber tersebut mengatakan bahwa pasangan Alif-Amel akan segera melakukan deklarasi setelah mendapatkan restu DPP Golkar.

"Kalau tidak ada perubahan, Alif-Amel akan deklarasi Sabtu (13/7/2024), mendatang," kata kader senior itu. (hud/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Pasangan Edi Hadiyanto Daftar Bacakada Situbondo ke PPP':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO