Diusung Koalisi Besar, Mas Iin-Edy Widodo Daftar ke KPU Sidoarjo Jelang Penutupan

Diusung Koalisi Besar, Mas Iin-Edy Widodo Daftar ke KPU Sidoarjo Jelang Penutupan Paslon Achmad Amir Aslichin-Edy Widodo saat mendaftar ke KPU Sidoarjo, Kamis (29/8/2024) malam. foto: Mustain/BANGSAONLINE.com

Listen to this article

Soal prioritas program untuk membangun Sidoarjo lima tahun ke depan, hal itu berdasarkan pemetaan masalah yang ada.

"Kami akan menjalankan APBD Sidoarjo sebagai solusi terhadap sejumlah permasalahan yang ada di tengah masyarakat Sidoarjo," tandas mantan Ketua DKW Garda Bangsa Jatim ini.

Ketika ditanya soal kenapa mendaftar ke KPU Sidoarjo pada detik-detik akhir menjelang pendaftaran paslon ditutup, Mas Iin mengaku menunggu administrasi dari sejumlah parpol pengusung dan pendukung. Termasuk adanya konstalasi politik menjelang masa akhir pendaftaran.

"Itu karena konstalasi politik. Saya sebagai kader PKB menunggu perintah tugas dari DPP PKB," tandasnya.

Sementara itu, Ketua KPU Sidoarjo Fauzan Adim menyatakan, usai pendaftaran dan penyerahan berkas paslon Pilkada 2024, pihaknya bakal meneliti berkas-berkas syarat pendaftaran dari paslon tersebut.

"Dalam pemeriksaan berkas paslon ini diukur soal kelengkapan dan ketidaklengkapan berkasnya saja," beber Fauzan. (sta/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO