Yani-Alif Gelar Konsolidasi Pemenangan Pilkada Gresik 2024 dengan Parpol Pengusung

Yani-Alif Gelar Konsolidasi Pemenangan Pilkada Gresik 2024 dengan Parpol Pengusung Yani bersama Alif dalam suatu acara. Foto: SYUHUD/BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Pasangan calon bupati dan calon wakil bupati, Fandi Akhmad Yani bersama Asluchul Alif akan melakukan road show ke partai politik (parpol) pengusung, serta pendukung untuk konsolidasi pemenangan. Terdapat 17 partai pengusung Yani-Alif, baik parlemen maupun nonparlemen dalam pesta demokrasi November mendatang.

"Sabtu, 14 September mendatang pasangan Yani-Alif akan road show ke DPD untuk konsolidasi pemenangan," kata Ketua DPD Gresik, Ahmad Nurhamim, kepada BANGSAONLINE.com, Selasa (10/9/2024).

Sebelumnya, kata pria yang akrab disapa Anha itu, Yani-Alif dijadwalkan bakal melakukan konsolidasi dengan jajaran pengurus dan kader . Namun, pertemuan diundur kerena ada agenda lain.

"Yani-Alif akan bertemu dan menyapa pengurus dan kader dan melakukan konsolidasi," ucap anggota DPRD Gresik ini.

Disebutkan olehnya, konsolidasi pemenangan Pilkada Gresik 2024 tingkat kabupaten merupakan konsolidasi awal. Kemudian, konsolidasi dilakukan di tingkat daerah pemilihan (dapil) kecamatan hingga desa.

"Konsolidasi ini bagian dari strategi partai untuk memetakan kekuatan untuk memenangkan pasangan Yani-Alif baik di level kabupaten, dapil, kecamatan hingga tingkat desa," tuturnya.

Anha menyatakan, pesta demokrasi di Kota Pudak hanya diikuti satu pasangan calon, yakni Yani-Alif. Kendati demikian, mereka berdua bakal melawan kotak kosong dan bukan tidak ada lawan dalam .

"Tetap ada lawan, kotak kosong atau bumbung kosong lawannya. Itu diatur oleh perundangan. Makanya, konsolidasi ini bagian dari upaya pasangan Yani-Alif menang dan mengalahkan bumbung kosong," paparnya.

Lihat juga video 'Pasangan Edi Hadiyanto Daftar Bacakada Situbondo ke PPP':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO