Dampingi Presiden Cek Harga di Pasar, Pj. Gubernur Jatim Pastikan Harga Bapok Terkendali

Dampingi Presiden Cek Harga di Pasar, Pj. Gubernur Jatim Pastikan Harga Bapok Terkendali

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Presiden Presiden Republik Indonesia Joko Widodo dalam kunjungan kerjanya di Jawa Timur menyempatkan untuk melakukan cek harga bahan pokok (bapok) di pasar tradisional Dukuh Kupang di Jalan Dukuh Kupang Barat Kecamatan Dukuh Pakis Surabaya, Jumat (20/9).

Dalam kunjungan Presiden didampingi Pj Gubernur Jawa Timur dan pejabat terkait lainnya. Hasil sidak harga bapok tersebut, tidak ada kenaikan harga yang siknifikan di pasar tradisional Surabaya.

Baca Juga: Pj Gubernur Jatim Sebut Piala Kajati Jadi Ajang Tumbuhkan Bibit Atlet Bulu Tangkis

Pj Gubernur mengatakan kunjungan Presiden merupakan bentuk perhatian luar biasa untuk masyarakat Jawa Timur khususnya Surabaya. Hal itu karena kunjungan Presiden kali ini merupakan yang kedua kalinya di bulan September di Surabaya.

"Hanya berselang dua Minggu dari kunjungan beliau sebelumnya di Pasar Soponyono Surabaya," kata menjelaskan.

"Kunjungan ini tentu dalam rangka beliau memantau harga komoditas bahan pokok yang ada di , alhamdulillah semua harga relatif aman dan tidak ada kenaikan," tambah Adhy.

Baca Juga: CNN Indonesia Award 2024, Pj Gubernur Jatim Borong 3 Penghargaan

Dari pantauan harga tersebut, Adhy menjabarkan, harga telur dan cabai yang mengalami penurunan di Jatim saat ini tengah turun. Di ini harga telur terpantau Rp 24.000/kg dan harga cabai rawit Rp 35.000/kg. Sedangkan harga telur ayam ras di Jawa Timur rata-rata berkisar Rp 25.291 dan harga cabai rawit rata-rata di Jawa Timur berada di Rp 33.369.

"Kalau harga telur di ini ada di bawah rata-rata harga provinsi tetapi untuk harga cabai rawit di pasar ini masih di atas rata-rata harga di Jatim," imbuhnya.

Pj. Gubernur Adhy menuturkan kehadiran Presiden menjadi motivasi tersendiri bagi Pemprov Jatim untuk tidak berhenti memantau harga bahan pokok serta konsisten dalam mengendalikan harga pangan di Jawa Timur.

Baca Juga: Terima Dubes Jepang untuk Indonesia, Pj Gubernur Jatim Bahas Pengembangan Kerja Sama

Sementara itu, Presiden Jokowi menyampaikan kunjungannya ke bersama Ibu Negara bertujuan untuk memantau harga komoditas bahan pokok di pasaran. Ia mendapati harga sejumlah bahan pokok terbilang stabil.

"Ya mampir saja untuk melihat harga-harga. Saya lihat tadi baik semua ya," kata Presiden Jokowi di depan awak media.

Menurut Presidan, sejumlah harga komoditas bahan pangan di terpantau aman, justru ada yang cenderung mengalami penurunan. Seperti harga telur dan cabai rawit yang disinyalir dipengaruhi oleh besarnya pasokan.

Baca Juga: Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H, Pj Gubernur Jatim Ajak Teladani Sifat Rasulullah

"Tadi saya lihat telur harganya terlalu rendah untuk saya, Rp 24 ribu, kemudian cabai rawit Rp 35 ribu, saya kira trendnya, mungkin pasokannya mungkin," tutupnya.

Berbeda dari sebelumnya, kali ini Presiden Jokowi mengatakan kunjungannya murni untuk memantau harga sejumlah komoditas bahan pokok. Bukan dalam rangka berpamitan jelang masa jabatannya berakhir. (dev/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Emak-emak di Surabaya Kecewa Tak Bisa Foto Bareng Jokowi':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO