Di RSUD Sidoarjo, Hampir Tiap Hari ada Pasien DBD Masuk

Di RSUD Sidoarjo, Hampir Tiap Hari ada Pasien DBD Masuk

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Data dari RSUD menyebutkan, pasien yang dirawat karena Demam Berdarah Dengue (DBD) sebanyak 18 orang dan 1 orang dinyatakan meninggal. Sedangkan pada tahun 2015 lalu, sebanyak 615 pasien dirawat dan 21 pasien di antaranya dinyatakan meninggal. “Itu data yang kami data saat ini,” kata Humas RSUD , Ahmad Zainuri, kemarin.

Sementara Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) , dr Ika Harnasti, saat dikonfirmasi terkait hal ini mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan antisipasi DBD jauh hari sebelum musim.

Ia mengaku sudah memberikan surat kepada Puskesmas se- agar melakukan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN), kerja bakti di tiap desa/kelurahan dan foging di tempat umum.

“Jauh hari kami sudah melakukan itu (pencegahan-red),” ujarnya kepada BANGSAONLINE, kemarin.

Bukan hanya itu, kata Ika Harsanti, pihaknya juga memberikan sosialisasi tentang DBD dan pencegahannya kepada masyarakat untuk antisispasi terjangkitnya penyakit nyamuk aedes aegypti.(nni/rev).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Kecelakaan Karambol di Medaeng Sidoarjo, Truk Tabrak Tiga Mobil Hingga Terguling':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO