Relawan Jokowi-Ma'ruf Amin di Pamekasan Siap Habisi Suara Prabowo

Relawan Jokowi-Ma Antusias warga Pamekasan untuk mendapatkan stiker, kaos, dan kalender Jokowi-Ma'ruf.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Tim pemenangan Jokowi-Ma'ruf Amin membagi-bagikan kaos, kalender, dan striker untuk menunjukkan komitmen mereka memenangkan paslon nomor urut 1 di Kabupaten Pamekasan, Kamis (7/3).

Pembagian yang langsung dipimpin ketua relawan Bara JP Jokowi-Ma'ruf Kabupaten Pamekasan Agus Sujarwadi tersebut menyisir Pasar Kolpajung dan mendapatkan sambutan luar biasa dari masyarakat. Mereka berebut untuk mendapatkan kaos, stiker, serta kalender Jokowi-Ma'ruf.

Baca Juga: Tindak Lanjuti Putusan MK, KPU Pamekasan Pindahkan 15 Kotak Suara ke Surabaya untuk Hitung Ulang

Tak kurang dari 10 ribu kaos habis dalam tempo satu jam diperebutkan oleh para pedagang dan pembeli, serta tukang becak bahkan supir angkot yang kebetulan ada di Kolpajung dan di areal tugu Arek Lancor.

"Saya mas, saya belum dapat kaosnya. Saya akan coblos Jokowi," ujar seorang ibu yang ikut mengantre untuk mendapatkan kaos capres pilihannya.

Menurut Agus, kegiatan bagi-bagi kaos, stiker, dan kalender itu sebagai pengenalan tim relawan Jokowi-Ma'ruf di Pamekasan.

Baca Juga: Sidang PHPU Perdana MK Panel Dua, Hakim Sebut Bangkalan Dominasi Perkara Jatim

"Karena selama ini kita dianggap tidak maksimal, tetapi memang kita menunggu kedatangan Prabowo dulu, baru kita bergerak," ungkap Agus yang mantan Ketua Partai Gerindra Pamekasan.

Agus menegaskan bahwa pihaknya akan menghabisi suara Prabowo. "Jadi, jangan harap pihak Prabowo-Sandi bisa menang 73 persen seperti 5 tahun yang lalu. Kita targetkan suara Jokowi di Pamekasan 58 persen. Jadi bukan suara mereka yang 85 persen, tetapi kita yakin Jokowi yang menang," tutur Agus Sujarwadi yang pada pemilihan pilpres sebelumnya adalah ketua tim pemenangan Prabowo di Pamekasan. (err/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'BERITA VIDEO: Tuntut Pilpres 2019 Ada Calon Independen, Inilah Sosok yang Diusung "Tikus Pithi"':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO