Kader PKS Pelaku UKM Dapat Pelatihan Pemasaran Digital dari Genpro | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kader PKS Pelaku UKM Dapat Pelatihan Pemasaran Digital dari Genpro

Editor: Tim
Wartawan: Muji Harjita
Selasa, 25 Januari 2022 09:14 WIB

Para kader PKS Kabupaten Kediri saat mengikuti pelatihan pemasaran digital dari Genpro. Foto: ist.

" adalah salah satu sosial media yang dapat dimanfaatkan untuk riset produk dan menaikkan branding, sebab di dalamnya banyak sekali fitur-fitur yang bisa digunakan. Sehingga jika dimaksimalkan akan menaikkan penjualan produk," tutur Frandy.

Menurut dia, dalam pelatihan disampaikan secara detail bagaimana optimasi akun, khususnya untuk menaikkan brand awareness. Termasuk tips dan trik di luar penggunaan fitur.

"Penggunaan hastag, kapan prime time posting, dan caption memang perlu, tetapi jangan lupakan pula tips yang saat ini juga dipakai para pelaku bisnis, yakni giveaway atau bagi-bagi hadiah, voucher, atau apa pun. Lakukan interaktif dengan customer," tambah Fredy.

Selanjutnya, tutur Fredy, pengambilan gambar produk juga harus memperhatikan keindahan, jelas, dan tidak blur. Selebihnya pengguna akun instagram harus sering evaluasi.

"Mulai dari siapa yang melihat produk, sejauh mana interaksinya dengan customer, serta isi konten baik foto, video, bahkan konten teks atau caption," tutup Fredy. (uji)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video