Upaya Turunkan Angka Stunting di Kabupaten Madiun, KKP Sosialisasikan Gemar Makan Ikan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Upaya Turunkan Angka Stunting di Kabupaten Madiun, KKP Sosialisasikan Gemar Makan Ikan

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Hendro Suhartono
Minggu, 13 Maret 2022 00:31 WIB

Machmud, Sesditjen PDS KKP RI saat memberikan bantuan lauk ikan kepada ibu hamil.

MADIUN, BANGSAONLINE.com - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) bekerja sama dengan mengadakan sosialisasi gemar makan ikan, Sabtu (12/3/22).

Kegiatan yang digelar di ruang pertemuan Desa Dagangan Kecamatan Dagangan Kabupaten Madiun itu merupakan upaya untuk menekan angka stunting dan gizi buruk.

"Kita di sini bukan untuk bagi-bagi ikan, tetapi untuk menyosialisasikan untuk gemar makan ikan. Karena dengan makan ikan adalah salah satu faktor yang bisa mengurangi stunting," terang Machmud, Sekretaris Direktorat Jendral (Sesditjen) Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan kepada BANGSAONLINE.com.

Machmud menerangkan bahwa ikan mengandung banyak protein serta lemak tak jenuh yang penting untuk meningkatkan gizi balita maupun para calon ibu. "Protein pada ikan sangat baik untuk dikonsumsi. Apalagi bagi anak-anak dalam masa pertumbuhan ataupun ibu hamil," katanya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video