Bantu Warga Saat Pandemi, Pengembang GKR Siapkan Rumah Subsidi di Kedamean Rp100 Jutaan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bantu Warga Saat Pandemi, Pengembang GKR Siapkan Rumah Subsidi di Kedamean Rp100 Jutaan

Editor: Rohman
Wartawan: Syuhud
Senin, 28 Maret 2022 11:18 WIB

Para pencari rumah memadati kegiatan akad massal yang diadakan pengembang GKR. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Pengembang Perumahan (GKR) di Kabupaten Gresik menyiapkan rumah subsidi untuk membantu masyarakat memiliki tempat tinggal di saat pandemi Covid-19.

Untuk tahap pertama, GKR membangun sekitar 400 rumah subsidi dengan harga jual Rp100 jutaan.

Minggu (27/3/2022) kemarin, ratusan orang mengantre untuk memenuhi undangan dari pihak developer guna melakukan akad pembelian rumah di depan notaris yang dihadirkan. Ada juga yang datang untuk serah terima kunci rumah.

"Total untuk hari ini ada 120 unit rumah yang diserahterimakan ke pembeli,” ucap Direktur Berkat Jaya Development Yauri Paulus, pengembang perumahan GKR, Minggu (27/3/2022) kemarin.

Cukup membayar uang tanda jadi (UTJ) dan down payment (DP) Rp 10 juta, pembeli sudah bisa langsung akad. Untuk serah terima, paling cepat bulan Juni tahun ini. 

Menurutnya, transaksi pembelian rumah mulai menunjukkan pertumbuhan pasca pandemi. "Kepercayaan membaiknya daya beli properti bisa dilihat dari raihan penjualan di yang makin membaik," terangnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video