Amankan Mudik Lebaran, Polres Kediri Dirikan 6 Pospam | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Amankan Mudik Lebaran, Polres Kediri Dirikan 6 Pospam

Editor: Rohman
Wartawan: Muji Harjita
Jumat, 22 April 2022 21:06 WIB

Wakapolres Kediri, Kompol Hendry Ibnu Indarto, saat menyematkan pita kepada salah satu petugas. Foto: Ist

POLRES KEDIRI, BANGSAONLINE.com mengadakan apel Semeru 2022, Jumat (22/4/2022). Agenda ini dilakukan untuk memberikan pelayanan dan keamanan kepada masyarakat yang hendak .

Apel operasi Ketupat Semeru ini diikuti personel , Kodim 0809, Polisi Militer, Senkom, Satpol PP, dan Dinas Perhubungan Kabupaten Kediri. , , mengatakan bahwa sebanyak 191 personel bersama petugas gabungan lainnya akan memberikan pelayanan dan keamanan kepada masyarakat selama lebaran.

Operasi ketupat semeru tahun ini dimulai pada 22 April hingga 9 Mei 2022. Kemudian, lanjut Hendry, pemerintah juga memberikan kebijakan pelonggaran kepada masyarakat yang melaksanakan mudik sehingga petugas akan memberikan pelayanan semaksimal mungkin.

"Memang setelah 2 tahun yang lalu pemerintah melarang masyarakat untuk mudik. Tetapi untuk saat ini sudah ada pelonggaran sehingga arus lalu lintas diprediksi akan padat," ujarnya usai memimpin apel gelar pasukan operasi Ketupat Semeru 2022.

Dengan adanya pelonggaran dari pemerintah, petugas bakal melakukan antisipasi kepadatan arus lalu lintas kendaraan yang dimulai saat ini dengan melaksanakan operasi ketupat semeru. Hendry mengungkapkan, ada pemetaan lokasi rawan kemacetan ataupun kelonjakan kendaraan di wilayah Simpang Tiga Mengkreng yang merupakan jalur mempertemukan tiga kabupaten yakni Kediri, Jombang, dan Nganjuk.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video