DKPP Pamekasan Pastikan Pasar Hewan dan Peternakan Aman dari Virus PMK | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

DKPP Pamekasan Pastikan Pasar Hewan dan Peternakan Aman dari Virus PMK

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Dimas M. S.
Jumat, 20 Mei 2022 22:07 WIB

Kepala DKPP Kabupaten Pamekasan, Ajib Abdullah.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Kabupaten memastikan pasar hewan dan peternakan yang ada di Bumi Gerbang Salam bebas dari virus penyakit mulut dan kuku (PMK) yang sedang merebak di berbagai daerah, terutama di Jawa Timur dan Aceh.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala DKPP , Ajib Abdullah. Ia memastikan pasar sapi yang ada di , khususnya , Kecamatan Galis, aman dari virus PMK.

"Tim kami setiap hari Selasa dan Sabtu melakukan observasi ke , langsung melakukan pemantauan dan pengecekan terhadap sapi yang ada di ," ungkap Ajib kepada BANGSAONLINE.com saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (20/5/22).

Menurutnya, selama melakukan pengecekan di pasar tersebut, DKPP tidak menemukan gejala sapi yang terjangkit PMK. Sebab, sapi-sapi yang dibawa oleh para peternak sudah dilakukan pemeriksaan secara rutin.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video