Semester 1 2022, Permohonan Paspor di Kantor Imigrasi Kediri Meningkat Tajam | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Semester 1 2022, Permohonan Paspor di Kantor Imigrasi Kediri Meningkat Tajam

Editor: Rohman
Wartawan: Muji Harjita
Kamis, 30 Juni 2022 21:30 WIB

Petugas Kantor Imigrasi Kediri saat melayani salah seorang warga yang ingin mengurus paspor. Foto: Ist

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Sejak periode Januari hingga Juni 2022 atau semester pertama tahun ini, jumlah penerbitan paspor di Kantor Imigrasi meningkat tajam. Berdasarkan data yang dihimpun menyebutkan, Kantor Imigrasi hanya menerbitkan 5.287 buku paspor pada semester 2 tahun lalu. 

Sedangkan untuk semester pertama tahun ini, jumlah penerbitan paspor sudah mencapai 16.545 buku paspor. Secara persentase dibandingkan tahun lalu, mengalami kenaikan sebesar 312,94 persen.

Kepala Kantor Imigrasi , Erdiansyah, mengatakan bahwa kenaikan penerbitan paspor sangat signifikan dibandingkan masa pandemi. Hal ini terjadi karena mulai dibukanya ibadah umroh dan juga mulai longgarnya syarat penerbangan serta pintu kedatangan di negara tujuan.

“Saat ini permohonan paspor di Kantor Imigrasi melayani hingga 150 permohonan perhari berbeda dengan periode yang sama tahun lalu. Untuk itu selama bulan Juli 2022, Kantor Imigrasi menyediakan 3.150 kuota M-Paspor atau rata-rata 150 per hari. Bagi masyarakat yang akan bepergian ke luar negeri dapat memanfaatkan hal tersebut," ujarnya, Kamis (30/6/2022).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video