Ini Tema Hari Jadi Kota Kediri ke-1143 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Ini Tema Hari Jadi Kota Kediri ke-1143

Editor: Rohman
Wartawan: Muji Harjita
Jumat, 22 Juli 2022 17:01 WIB

Wali Kota Kediri, Abdullah Abu Bakar, saat memberi keterangan kepada awak media di balai kota. Foto: Ist

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Rangkaian Hari Jadi Kota ke-1143 telah dimulai, dan agenda tersebut mengangkat tema 'Bangkit Bareng'. Hal itu diungkapkan Wali Kota , , saat jumpa pers bersama awak media, Jumat (22/7/2022).

"Tema Bangkit Bareng ini kita ambil untuk menggerakkan perekonomian Kota . Jadi semua harus bangkit bersama tidak satu-satu. Kita adakan rangkaian Hati Jadi Kota lebih lama yakni mulai Juli hingga nanti September," ujarnya di Ruang Kilisuci Balai Kota .

Abu memaparkan, Pemkot memfokuskan semua event untuk mempercepat pemulihan ekonomi dan semuanya akan digelar secara offline. Pelaku UMKM juga dilibatkan dalam Hari Jadi Kota yang ke-1143.

"Harapannya dari keramaian Hari Jadi Kota ini ada dampak bagi perekonomian. Saat ini ekonomi Kota belum bisa kembali seperti sedia kala. Jadi dengan bangkit bersama ini perputaran ekonomi semakin cepat lagi," ungkapnya.

Wali kota menambahkan, acara dalam rangka menyemarakkan bertambahnya usia itu dimulai dengan festival burung berkicau pada 10 Juli dan Kota Berlari, 17 Juli lalu. Pada tanggal 23-24 Juli akan ada Kejuaraan Seni Pecut Samandiman yang baru pertama kali digelar.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video