Perkuat Kamtibmas, Kapolres Mojokerto Kota Gelar Silaturahmi dengan Perguruan Silat | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Perkuat Kamtibmas, Kapolres Mojokerto Kota Gelar Silaturahmi dengan Perguruan Silat

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Anatasia Novarina
Jumat, 05 Agustus 2022 23:47 WIB

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Sejumlah perguruan pencak silat berkumpul di Aula Prabu Hayam Wuruk Polres Mojokerto Kota, Jumat (05/08/22). Mereka sengaja diundang oleh Kapolres Mojokerto Kota AKBP Wiwit Adisatria dalam rangka silaturahmi sekaligus memperkuat pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas)

Dalam kesempatan itu, kapolres mengajak seluruh perguruan pencak silat yang ada di Kota Mojokerto turut menjaga kamtibmas. Salah satunya, saling menghargai antar sesama, tidak merendahkan atau menjatuhkan perguruan lain.

“Saya sampaikan, apa pun yang terjadi kaitannya dengan perselisihan perguruan, saya akan menjunjung tinggi harkamtibmas yang berlaku di Wilkum Polres Mojokerto Kota. Dan jika kejadian yang sudah terjadi, kita jadikan pembelajaran dan kita evaluasi yang mana perlu dibenahi,” tegasnya.

Sebagai olahraga asli Indonesia, Wiwit juga mengajak para pendekar untuk melestarikan pencak silat sebagai budaya bangsa. "Dalam waktu dekat, kita laksanakan pertandingan sabung antar perguruan di tingkat Polres Mojokerto Kota," janjinya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video