Audiensi, ISNU Bangkalan Beri Masukan Bawaslu Terkait Penguatan Pengawasan Pemilu 2024 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Audiensi, ISNU Bangkalan Beri Masukan Bawaslu Terkait Penguatan Pengawasan Pemilu 2024

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Ahmad Fauzi
Senin, 15 Agustus 2022 23:21 WIB

ISNU Cabang Kabupaten Bangkalan melakukan audiensi ke Kantor Bawaslu Kabupaten Bangkalan, Senin (15/8/2022).

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Ikatan Sarjana Nahdhatul Ulama (ISNU) Cabang Kabupaten Bangkalan melakukan audiensi ke Kantor Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bangkalan, Senin (15/8/2022).

Ketua PC  H. Ahmad Musawwir mengatakan tujuan audiensi ini dalam rangka memberikan peningkatan dan penguatan menyambut pelaksanaan pemilihan umum (pemilu) 2024. Baik pemilihan leglatif (pileg), pemilihan presiden (pilpres), maupun pemilihan kepala daerah (pilkada).

Dalam audiensi itu, ISNU menekankan peningkatan peningkatan sumber daya manusia (SDM) bawaslu untuk memaksimalkan pengawasan pemilu. Selain itu, ISNU juga meminta semua unsur masyarakat dilibatkan dalam pengawasan. Termasuk ormas seperti ISNU.

"Sehingga pelaksanaan pemilihan caleg, presiden, dan pilkada akan datang lebih baik. Kami lakukan (audiensi) karena ISNU ini merupakan organisasi intelektual yang anggotanya merupakan para sarjana. Kami ingin bersinergi menuangkan konsep untuk hasil yang lebih baik," ucap pria yang akrab disapa Lora Musawwir ini.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video