Polisi di Sidoarjo Ungkap Penyalahgunaan BBM Bersubsidi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Polisi di Sidoarjo Ungkap Penyalahgunaan BBM Bersubsidi

Editor: Rohman
Wartawan: Catur Andy Erlambang
Rabu, 14 September 2022 23:58 WIB

Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro, saat menginterogasi para pelaku penyalahgunaan BBM bersubsidi.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Satreskrim Polresta mengungkap kasus penyalahgunaan BBM bersubsidi jenis bio solar. Awalnya, informasi tersebut berdasarkan laporan masyarakat yang mengatakan bahwa ada kendaraan yang mengisi bahan bakar secara tidak wajar di beberapa SPBU wilayah Taman.

Setelah diselidiki, petugas dari Satreskrim Polresta langsung menangkap pengemudi dan kernet kendaraan yang sedang mengisi bio solar, beserta barang bukti pada bak truk terdapat satu buah tandon berkapasitas 5.000 liter yang berisi 1.632 liter bio solar, satu alat pompa, dan barang bukti lainnya.

“Ternyata benar truk isuzu elf giga warna putih yang dicurigai menyalahgunakan BBM bersubsidi jenis bio solar, terbukti telah memodifikasi bak kendaraannya supaya dapat menampung bahan bakar sampai 5.000 liter,” ungkap Kapolresta Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro, Rabu (14/9/2022).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Sidoarjo

Berita Terkait

Bangsaonline Video