Peringati Hari Ikan Nasional ke-9, Wali Kota Kediri Tebar Benih Ikan di Sumber Jiput | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Peringati Hari Ikan Nasional ke-9, Wali Kota Kediri Tebar Benih Ikan di Sumber Jiput

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Muji Harjita
Kamis, 24 November 2022 16:25 WIB

Wali Kota Kediri, Abdullah Abu Bakar (nomor 3 dari kanan), saat menebar benih ikan di Sumber Jiput. Foto: Ist

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Wali Kota , Abdullah Abu Bakar, menebar benih ikan di Sumber Jiput, Kelurahan Rejomulyo, Kecamatan Kota, yang selama ini juga dijadikan tempat wisata, Kamis (24/11/2022). Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Ikan Nasional ke-9.

Kota mendapat bantuan 25.000 benih ikan dari Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Timur. Adapun jenis ikan yang ditebarkan yakni muraganting, tawes, baderbang, nilem, dan gurami. 

Selain di Sumber Jiput, benih ikan juga disebar di Sumber Ngasinan Rejomulyo, Sumber Glodok Blabak, Sumber Bulus Tosaren, dan Sumber Gayam. Dalam sambutannya, Abu mengatakan bahwa Kota memiliki potensi di bidang perikanan dan perputaran ikan di sini begitu besar, ada pula petani ikan hias yang meraih kesuksesan saat pandemi Covid-19. 

Wali kota mengajak Dinas Kelautan dan Perikanan Jawa Timur untuk berkolaborasi, yakni bagaimana menggerakkan perekonomian melalui bidang perikanan. Apalagi Kota juga memiliki potensi di bidang perikanan.

"Harapan saya ada bimbingan khusus ataupun program untuk menambah ilmu bagi petani ikan di Kota . Beberapa waktu lalu kami mencoba memberikan peluang kepada teman-teman yang ada di Gayam. Harapannya ini berkembang juga," ungkapnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video