Raih Terbaik II Pelaksana 10 Program Pokok PKK, Bunda Fey Terima Penghargaan dari Arumi Bachsin | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Raih Terbaik II Pelaksana 10 Program Pokok PKK, Bunda Fey Terima Penghargaan dari Arumi Bachsin

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Muji Harjita
Senin, 28 November 2022 22:08 WIB

Ketua TP PKK Kota Kediri, Ferry Silviana Abdullah Abu Bakar (nomor 3 dari kanan), saat menerima penghargaan dari Ketua TP PKK Jatim, Arumi Bachsin. Foto: Ist

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Ketua TP PKK Kota , Ferry Silviana Abdullah Abu Bakar atau yang akrab disapa , menerima penghargaan dari Ketua TP PKK Jatim, Arumi Bachsin, saat acara puncak peringatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) XIX dan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-50, Senin (28/11/2022)

Dalam agenda yang berlangsung di GOR PKPSO Jember itu, Kota berhasil menyabet Terbaik II Pelaksana 10 Program Pokok PKK se-Jawa Timur yang diwakili Kelurahan Burengan, Kecamatan Pesantren. mengatakan bahwa penghargaan ini merupakan hasil kerja sama dari PKK dan kader. 

"Tentu penghargaan ini menjadi tambahan semangat untuk menjalankan program-program kepada masyarakat. Alhamdulilah kerja kita semua diapresiasi oleh Ketua TP PKK Provinsi Jatim. Ini kerja bareng PKK, kader dan masyarakat," kata istri Wali Kota ini.

Menurut dia, keberhasilan yang diraih Kota itu tidak lepas dari berbagai inovasi program di Kelurahan Burengan, di mana beragam inovasi dibuat untuk menjalankan 10 program pokok PKK.

Ia menjelaskan, terdapat sejumlah terobosan pada sekretariat, seperti Gerakan Bangkit Dasawisma (Gerbang Dawis), dan Buku Kegiatan Dasawisma (Bu Inda). Pada Pokja I terdapat program inovasi, Gerak Cepat Tanggap Pemulasaraan Jenazah-Lelayu Jenazah (Gertak Playon), Kajian Pengajian Rutin (Kantin).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video