6 Makanan yang Baik Dikonsumsi oleh Pengidap HIV/AIDS (ODHA) | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

6 Makanan yang Baik Dikonsumsi oleh Pengidap HIV/AIDS (ODHA)

Editor: Sigit
Kamis, 01 Desember 2022 10:05 WIB

Ikan salmon dan tuna merupakan salah satu makanan yang baik dikonsumsi oleh pengidap HIV/AIDS. (foto: Pixabay)

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - atau Human Immunodeficiency Virus adalah virus berbahaya yang menyerang sel ketahanan tubuh manusia. Infeksi virus tersebut dapat menyebabkan sistem imun menjadi lemah untuk melawan infeksi. Selain itu, bagi penderita virus juga dapat menyebabkan perubahan pada tubuh, baik infeksi itu sendiri maupun karena perawatan.

Selain harus mengonsumsi obat yang tepat, pasien yang mengidap ternyata juga harus menjaga kesehatannya.

Tubuh yang terinfeksi akan mengalami penurunan berat badan secara drastis karena adanya gangguan dalam pendistribusian lemak pada tubuh dan kenaikan kolesterol tubuh.

Selain itu, dampak dari perawatan juga dapat menyebabkan risiko terkena diare, dan bisa membuat penderita dan AIDS (ODHA) akan kekurangan kandungan gizi.

Karenanya, mereka dilarang untuk menyantap sembarang makanan dan dianjurkan untuk mengikuti pola makan sehat dan diet seimbang.

Makanan yang baik bagi penderita dan AIDS adalah makanan yang dapat menjaga sistem kekebalan tubuh.

Berikut sejumlah makanan yang baik dikonsumsi oleh pengidap / AIDS yang dirangkum dari berbagai sumber:

1. Ikan

Mengonsumsi satu porsi ikan yang mengandung omega-3 seperti ikan tuna, salmon, dan sarden minimal dua kali seminggu dapat menjadi tambahan vitamin bagi tubuh penderita. 

Kandungan Omega-3 yang terdapat pada ikan merupakan asam lemak esensial yang diperlukan untuk kesehatan tubuh. Selain itu, jenis lemak yang satu ini juga memiliki sifat anti inflamasi yang juga dapat menghambat risiko timbulnya gangguan pada jantung.

2. Makanan berkarbohidrat

Hidangan yang menyimpan karbohidrat seperti singkong, sereal, roti, pisang hijau, pasta, ubi, nasi, dan kentang sangat baik dikonsumsi oleh pengidap /AIDS. Bagi penderita (ODHA), makanan berkarbohidrat seharusnya menjadi menu utama dalam diet mereka, setidaknya hingga sepertiga dari asupan harian.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video