Jelang High Season, Jumlah Pengunjung Jatim Park 1 Alami Peningkatan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jelang High Season, Jumlah Pengunjung Jatim Park 1 Alami Peningkatan

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Agus Salimullah
Kamis, 15 Desember 2022 13:02 WIB

Suasana pintu masuk Jatim Park 1 di Kota Batu.

KOTA BATU, BANGSAONLINE.com - Menjelang high season yang jatuh mulai Jumat (16/12/22) hingga 5 Januari 2023, tingkat jumlah kunjungan wisatawan ke 1 (JTP 1) Kota Batu mengalami peningkatan. Hal itu mulai terlihat sejak tanggal 12 Desember hingga Kamis (15/12/22). Jumlah pengunjung sudah menembus angka sekira 5.000 orang.

"Ya, mulai besok (16/12/2022) sampai 5 Januari 2023 harga tiketnya sama dengan harga tiket weekend. Jadi, tidak heran jika empat hari terakhir sejak siswa selesai ujian, jumlah pengunjung mengalami peningkatan," ujar Dedy Priyanto, GRO 1 kepada BANGSAONLINE.com, Kamis (15/12/22).

Dijelaskan, jika weekday harga tiket terusan JTP1 dan hanya Rp100 ribu. Namun mulai 16 Desember hingga 5 Januari 2023, naik menjadi Rp120 ribu. Demikian juga tiket terusan JTP1 dan dari sebelumnya Rp140 ribu naik menjadi Rp160 ribu.

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video