Unej Lepas 487 Mahasiswa untuk KKN Tematik di Jember dan Bondowoso | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Unej Lepas 487 Mahasiswa untuk KKN Tematik di Jember dan Bondowoso

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Yudi Indrawan
Rabu, 04 Januari 2023 17:22 WIB

Penyematan atribut secara simbolis kepada peserta KKN oleh Rektor Unej Iwan Taruna.

JEMBER, BANGSAONLINE.com - Universitas Jember () melepas 487 mahasiswa beserta 12 dosen pendamping untuk melaksanakan program periode I tahun akademik 2022/2023, terhitung sejak hari ini (4/1/2023) sampai dengan 14 Februari 2023.

Rektor mengatakan program KKN terus mengalami perubahan skema menyesuaikan dengan era berjalan.

"KKN sekarang sudah banyak modifikasinya, tidak seperti waktu saya (menjalani KKN), bekal (pengetahuan) yang masih minimalis, dan kegiatan yang tidak terintegrasi. Sekarang sudah dirancang sedemikian rupa, di setiap lokasi, ada tematik tertentu yang harus dikembangkan," tuturnya.

Ia berharap mahasiswa dapat mengambil manfaat dari proses KKN untuk meningkatkan wawasan dan kapabilitas. Menurutnya, peserta KKN nantinya akan mendapat tantangan untuk beradaptasi dengan masyarakat sebelum menggali dan menggerakkan potensi di masing-masing desa.

"Oleh karena itu kemampuan berkomunikasi dan berkolaborasi menjadi penting, dan jangan lupa selalu menjaga nama baik almamater," pesannya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video