Wujudkan Jatim Lebih Kompeten, BPVP Sidoarjo Gelar Rakor Penyiapan Pelatihan Vokasi 2023 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Wujudkan Jatim Lebih Kompeten, BPVP Sidoarjo Gelar Rakor Penyiapan Pelatihan Vokasi 2023

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Mustain
Kamis, 19 Januari 2023 21:21 WIB

TUNJUKKAN MoU: BPVP Sidoarjo melakukan penandatanganan MoU saat rakor penyiapan pelatihan vokasi tahun 2023, Kamis (19/1/2023). Foto: Ist.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Balai Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BPVP) Sidoarjo menggelar rapat koordinasi (rakor) penyiapan tahun 2023, di Gedung , Jl Raya Kebaron, Kepadangan Kecamatan Tulangan, Sidoarjo, Kamis (19/1/2023).

Rakor ini digelar bersama 19 UPT (BLK) di bawah Pemprov Jatim dan BLK milik pemerintah kabupaten. BLK di bawah Pemprov Jatim yakni, BLK Surabaya, Pasuruan, Singosari, Wonojati, Tulungagung, Kediri, Nganjuk, Jombang, Mojokerto, Bojonegoro, dan Tuban.

Sedangkan BLK milik pemerintah kabupaten yakni, Pasuruan, Tulungagung, Lamongan, Gresik, Bangkalan, Sampang, Pamekasan, dan Sumenep.

Rakor bertujuan agar yang diselenggarakan dan UPT BLK Mitra lebih baik serta lebih sesuai link and match dengan dunia kerja atau dunia industri, sehingga alumni pelatihan BLK berpeluang lebih besar untuk terserap di dunia kerja.

Dalam kegiatan ini, juga dilakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara dengan BPJS Ketenagakerjaan Kantor Wilayah Jawa Timur serta lima lembaga sertifikasi profesi (LSP), yakni LSP BLK Sidoarjo, Surabaya, Singosari, Wonojati, dan Jombang.

Kepala , Muhammad Aiza Akbar, mengatakan dengan disahkannya MoU tersebut, maka peserta pelatihan kerja yang diselenggarakan oleh maupun seluruh mitra kerja terlindungi sejak dini oleh program jaminan sosial bidang ketenagakerjaan.

Selanjutnya untuk menjamin mutu pelatihan, maka seluruh peserta program yang diselenggarakan oleh dan mitra kerjanya akan dilakukan uji kompetensi (sertifikasi).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video