Jelang Nataru, Gula Pasir di Ngawi Merangkak Naik | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jelang Nataru, Gula Pasir di Ngawi Merangkak Naik

Editor: Siswanto
Wartawan: Zainal Abidin
Minggu, 19 November 2023 20:29 WIB

Hendri, Pedagang gula pasir saat diwawancarai awak media, Minggu (19/11/2023).

NGAWI, BANGSAONLINE.com - Warga Ngawi akhir-akhir ini merasakan kenaikan harga gula pasir yang merangkak naik. Bahkan, masyarakat juga merasa dibatasi pembelian gula pasir karena stok yang sangat terbatas.

"Kenaikan ini terjadi lebih dari dua minggu ini. Kalau harga normal sekitar empat belas ribu rupiah hari ini (Minggu) sudah tujuh belas ribu," jelas Hendri pedagang tingkat grosir.

Dari informasi yang berhasil dihimpun, kenaikan harga gula pasir tersebut disebabkan kelangkaan barang, sehingga mulai dari awal November, harga gula pasir kemasan terus merangkak naik.

Dari beberapa toko pun mengeluhkan terlambatnya pasokan gula pasir kemasan.

"Kenaikan harga gula pasir ini salah satunya dikarenakan kelangkaan barangnya. Jadi pasokan ke Ngawi khususnya gula pasir kemasan mengalami kelambatan dan pasokan dibatasi," terangnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video