KLB Polio, Dinkes Pamekasan Target Imunisasi 106.000 Anak | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

KLB Polio, Dinkes Pamekasan Target Imunisasi 106.000 Anak

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Dimas Maulana Sugianto
Rabu, 17 Januari 2024 20:10 WIB

Kantor Dinkes Pamekasan.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Dinkes tengah menggiatkan imunisasi polio secara serentak di 13 kecamatan. Hal itu dilakukan dalam rangka mencegah virus tersebut menyebar di Bumi Gerbang Salam.

"Ini nasional, seluruh kabupaten/kota di Jawa Timur juga melaksanakan survim (surveilans dan imunisasi)," kata Sub Koordinator Survim Dinkes , Sri Agustini, saat dikonfirmasi, Rabu (17/1/2024).

Ia pun berharap, masyarakat yang memiliki anak dalam rentang usia 0-8 tahun untuk mendatangi fasilitas kesehatan guna melakukan imunisasi tambahan. Sehingga, penyebaran virus polio ini dapat diantisipasi dengan baik.

"Ini vaksinnya aman, tidak ada efek sampingnya, itu (vaksinnya) tetes manis. Jagalah buah hati kita untuk memberikan imunisasi lengkap," tuturnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video