Hari Kedua Pendaftaran, Tiga Kandidat Cabup Gresik Saling ‘Wait and See’ | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Hari Kedua Pendaftaran, Tiga Kandidat Cabup Gresik Saling ‘Wait and See’

Selasa, 28 Juli 2015 01:28 WIB

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Skenario perang undur-undur atau wait and see (menunggu dan melihat), tampaknya benar-benar digunakan oleh tiga pasangan cabup-cawabup, yakni pasangan incumbent SQ (Sambari Halim Radianto-Moh Qosim), Husnul Huluq-Ahmad Rubai, dan Ahmad Nurhamim-Junaidi dalam menghadapi pendaftaran cabup-cawabup jalur partai yang dibuka oleh KPUD sejak Minggu (26/7) kemarin.

Terbukti, hingga pendaftaran hari kedua hari ini (27/7), tidak ada satu pun pasangan cabup-cawabup yang mendaftaran di KPUD. "Momentun pendaftaran cabup-cawabup di KPUD dimanfaatkan oleh pasangan cabup-cawabup untuk taktik perang undur-undur. Mereka saling menunggu dan melihat siapa yang mendaftar," kata salah satu tim sukses pasangan cabup-cawabup yang enggan namanya dipublikasikan, Senin (27/7).

Ditegaskan dia, langkah ini dilakukan untuk mengukur kekuatan lawan. Kalau pasangan cabup-cawabup yang mendaftar itu dirasa kuat, mereka memilih tidak mendaftar. Mereka lebih cenderung membiarkan Pilkada (pemilihan kepala daerah) gagal digelar 9 Desember tahun 2015 dan berharap Pilkada digelar tahun 2017, atau Pilkada serentak tahap kedua.

Dari tiga pasangan cabup-cawabup yang sudah muncul, saat ini pasangan petahana, SQ (Sambari-Qosim) dianggap yang paling kuat dan diprediksi bakal memenangi Pilkada tahun 2015.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   pilbup gresik 2015

Berita Terkait

Bangsaonline Video