TNI, Polri, dan Pemkot Batu Tanam Ribuan Pohon di Coban Talun | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

TNI, Polri, dan Pemkot Batu Tanam Ribuan Pohon di Coban Talun

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Adi Wiyono
Sabtu, 03 Februari 2024 20:24 WIB

Kapolres Batu AKBP Oskar Syamsuddin mewakili Kapolda Jatim saat melakukan penanaman pohon.

KOTA BATU, BANGSAONLINE.com - Kapolres Batu AKBP Oskar Syamsuddin, Mayjen TNI Rafael Granada Baay, bersama Forkompimda Kota Batu melakukan penanaman ribuan bibit pohon di Bumi Perkemahan Wana Wisata , Kecamatan Bumiaji Kota Batu, Sabtu (3/1/2024).

Sedikitnya ada 500 orang yang terlibat dalam penanaman bibit pohon. Agenda itu mengambil tema "Bersatu Dengan Alam Rehabilitasi Kawasan Hutan Basah".

Selain penanaman bibit pohon, acara itu juga diwarnai bakti sosial berupa pengobatan gratis, pemberian bantuan sembako, serta ditutup dengan vidcon bersama KSAD Jenderal Maruli Simajuntak.

Mayjen TNI Rafael Granada Baay mengatakan kegiatan ini bagian dari , yakni bentuk implementasi dari program kegiatan kepramukaan di lingkungan TNI-AD.

"Terbentuknya bisa dikatakan era baru keterlibatan TNI-AD dalam memajukan gerakan Pramuka secara nasional, khususnya di wilayah Kodam V Brawijaya, upaya pembinaan generasi muda berbasis nasionalisme," jelasnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video