Jambret di Surabaya Sasar Ibu-Ibu, Korban Terjatuh dari Motor | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jambret di Surabaya Sasar Ibu-Ibu, Korban Terjatuh dari Motor

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Rusmiyanto
Selasa, 20 Februari 2024 22:02 WIB

Korban jambret di Surabaya.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Jambret di Kota Pahlawan kini menyasar ibu-ibu yang membawa tas. Kali ini, korban mengalami luka fisik karena terjungkal dari sepeda motor yang dikendarainya.

"Saya dibuntuti. Tas selempang ditarik, saya jatuh ke belakang. Dan kami (korban bersama anaknya) jatuh dari kendaraan luka - luka," kata Muniati warga Gembong yang menjadi korban jambret ketika membonceng anaknya saat dikonfirmasi, Selasa (20/2/2024).

Ia bercerita, pelaku ialah seorang pria yang mengendarai motor trail, dengan penutup wajah, dan tanpa plat nomor.

"Tas raib, berisi 2 unit handphone (HP), kartu ATM sebanyak 3 buah; dan juga uang tunai serta surat surat kependudukan di dalam dompet," ujarnya.

Pascakejadian, ia mengaku sedikit syok dan bagian dada rasanya sesak serta luka lebam di punggung.

"Sampai sekarang masih terasa sakit, anak saya yang juga terjatuh dari motor, tangan dan kakinya baret," tuturnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video