Mobil Listrik di Indonesia Terhambat Infrastruktur tak Merata | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Mobil Listrik di Indonesia Terhambat Infrastruktur tak Merata

Jumat, 31 Juli 2015 01:47 WIB

Ilustrasi

JAKARTA, BANGSAONLINE.com - Infrastruktur yang belum merata dikhawatirkan semakin menghambat penjualan mobil listrik di Indonesia.

"Kami dengan 40 perusahaan yang tergabung di Gaikindo, memang mudah saja memproduksi mobil listrik untuk konsumen di dalam negeri. Tapi, sekarang permasalahannya adalah infrastruktur terutama ada tidaknya charging station," kata Sekretaris Umum Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), Noegardjito di Surabaya, kemarin.

Ditambahkan, komitmen pemerintah diperlukan untuk merealisasikan mobil listrik. Salah satunya dalam meningkatkan jumlah dan perluasan infrastruktur penunjang mobil listrik. "Kondisi yang ada di Tanah Air perlu diupgrade. Apalagi, untuk mewujudkan charging station dibutuhkan data listrik yang besar," ujarnya.

Selain itu, diperlukan dana tidak sedikit guna membangun satu charging station. Contohnya, di Jepang dengan dukungan infrastruktur sangat bagus justru untuk satu alat charge mobil listrik membutuhkan investasi senilai Rp 60 juta.

"Kalau di Eropa, nilai investasinya bisa dipastikan lebih tinggi lagi. Kami harap pemerintah bisa mengantisipasi hal tersebut sehingga pengadaan mobil listrik secara massal di Indonesia bukan hal mustahil," katanya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Ekonomi

Berita Terkait

Bangsaonline Video