Program Jaga Desa, Kejari Batu Beri Penyuluhan Hukum pada Warga Ngaglik | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Program Jaga Desa, Kejari Batu Beri Penyuluhan Hukum pada Warga Ngaglik

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Adi Wiyono
Sabtu, 23 Maret 2024 18:47 WIB

KOTA BATU, BANGSAONLINE.com - Dalam rangka memberikan pemahaman hukum kepada masyarakat, Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Batu menggelar program "Jaga Desa" di , Kecamatan Batu, Kota Batu, Jumat (22/3/2024) kemarin.

Bertempat di Balai , kegiatan itu berupa penyuluhan mengenai hukum pidana, hukum perdata, dan hukum administrasi negara.

"Selain itu, dalam pertemuan tersebut kita membahas materi-materi penting seputar hukum yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari," ujar Kepala Seksi Intelijen , Mohammad Januar Ferdian.

Januar mengatakan program "Jaga Desa" ini merupakan upaya nyata dalam memberdayakan masyarakat agar memahami hak dan kewajiban mereka dalam ranah hukum.

Selain memberikan pemahaman tentang hukum, lanjutnya, kegiatan ini juga menjadi momentum untuk mempererat hubungan antara aparat penegak hukum dengan masyarakat.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video