Tradisi Manten Tebu Tandai Musim Giling Pabrik Gula di Blitar | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tradisi Manten Tebu Tandai Musim Giling Pabrik Gula di Blitar

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Akina Nur Alana
Rabu, 15 Mei 2024 15:22 WIB

Tradisi Manten Tebu di Pabrik Gula Rejoso Manis Indo, Kabupaten Blitar. Foto: AKINA NUR ALANA/BANGSAONLINE

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Tradisi Manten Tebu digelar untuk menandai dibukanya musim giling Pabrik Gula Rejoso Manis Indo, Kabupaten Blitar, Rabu (15/5/2024). Agenda tersebut berlangsung di halaman pabrik yang berada di Desa Rejoso, Kecamatan Binangun.

Layaknya manusia, 2 batang tebu dipertemukan dan didoakan. Tebu Lanang dan tebu wadon itu kemudian diarak dan dimasukkan ke dalam mesin penggilingan.

"Ini adalah tradisi yang sudah kita laksanakan selama tiga tahun terakhir, sebagai salah satu tradisi memulai musim giling," kata Factory Manager Pabrik Gula Rejoso Manis Indo, Heri Widarmanto.

Berlangsung meriah, Tradisi Manten Tebu selain dihadiri karyawan juga disaksikan langsung para petani tebu. Soal produksi, Heri menuturkan bahwa pada tahun ini Pabrik Gula Rejoso Manis Indo menargetkan giling tebu sebanyak 1,1 Juta Ton.

Target penerimaan pada 2024 menyusut dibandingkan dengan target tahun lalu yang mencapai angka 1,25 juta ton. Disebutkan, "Di tahun 2023, RMI (Rejoso Manis Indo) hanya mendapatkan 1,17 juta ton karena dampak iklim el nino yang menyebabkan tejadinya kekeringan, gangguan musim tanam, penurunan kualitas tanaman, dan ketidakstabilan pasar sehingga mempengaruhi jumlah tebu yang didapat."

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video