Kepala Dindik Jatim Tegaskan Tidak Ada Larangan Study Tour | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kepala Dindik Jatim Tegaskan Tidak Ada Larangan Study Tour

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Devi Fitri Afriyanti
Kamis, 16 Mei 2024 17:33 WIB

Kepala Dindik Jatim, Aries Agung Paewai.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com tidak mengeluarkan larangan terkait pelaksanaan study tour yang dilakukan sekolah. Hal ini ditegaskan oleh Kepala Dinas Pendidikan (Dindik) Jatim, Aries Agung Paewai, pascakecelakaan bus yang mengangkut rombongan pelajar SMK Lingga Kencana, Kota Depok, di wilayah Ciater, Kabupaten Subang.

Aries mengatakan, tidak melarang kegiatan tersebut karena itu jadi kesempatan sekolah mengenalkan siswa terhadap perguruan tinggi negeri (PTN) untuk menyiapkan ke jenjang berikutnya. Kendati demikian, ia juga mengimbau agar study tour bisa dilakukan di Jatim saja karena jumlah PTN yang cukup banyak. 

"Jadi saya berharap sekolah-sekolah guru mempertimbangkan kembali jika melakukan study tour, utamakan dahulu di wilayah Jatim. Kan ada Unair, Unibraw, ada ITS, ada Universitas Jember dan UINSA dan beebagai Universitas lainnya yang luar biasa hasil lulusannya," ujarnya saat dikonfirmasi, Kamis (16/5/2024).

Ia juga meminta kepada sekolah harus membuat SOP yang jelas dan pengawasan melekat dari guru, serta laporan kepada Dindik Jatim. Dalam pembuatannya, sekolah harus menggandeng para orang tua sehingga memberikan dampak bagi siswa dan sekolah.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video