Seperti Apa Mengintegrasikan Human Capital dan Online Payroll Outsourcing? | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Seperti Apa Mengintegrasikan Human Capital dan Online Payroll Outsourcing?

Editor: Revol Afkar
Selasa, 04 Juni 2024 16:16 WIB

Ilustrasi. Foto: LinovHR

BANGSAONLINE.com - Sebagai salah satu langkah berinovasi dan mengoptimalkan setiap aspek operasional perusahaan, mengintegrasikan human capital dan online payroll outsourcing bisa menjadi pilihan bijak.

Ingin tahu seperti apa integrasi dari keduanya? Mari simak dalam artikel di bawah ini!

Apa Itu Human Capital?

Sebelum kita membahas mengenai integrasi antara human capital dan online payroll outsourcing, mari kita pahami apa itu human capital.

Mengutip dari LinovHR, human capital adalah sebuah konsep yang mengakui karyawan sebagai aset berharga bagi perusahaan. Human capital mencakup keterampilan, pengetahuan, pengalaman, dan potensi karyawan yang dapat berkontribusi terhadap kesuksesan perusahaan.

Manajemen human capital berfokus pada pengembangan dan pemanfaatan maksimal potensi karyawan untuk mencapai tujuan strategis perusahaan.

Apa Itu Online Payroll Outsourcing?

Setelah kita memahami apa itu human capital, lantas apa itu online payroll outsourcing? Secara sederhana online payroll outsourcing adalah layanan pihak ketiga yang menangani berbagai aspek penggajian.

Mulai dari perhitungan gaji, pemotongan pajak, pengelolaan tunjangan, dan pelaporan kepatuhan.

Berbeda dari jasa payroll outsourcing biasa, online payroll telah menggunakan teknologi seperti software payroll untuk proses penggajian dapat dilakukan secara efisien dan akurat.

Jasa online payroll outsourcing Indonesia pun sudah banyak bermunculan, terutama di Jakarta.

Mengapa Integrasi Human Capital dan Online Payroll Outsourcing Penting?

Mengintegrasikan human capital dan online payroll outsourcing dapat membawa berbagai manfaat bagi perusahaan. Berikut adalah beberapa cara integrasi ini dapat dilakukan:

1. Pengelolaan Data Terpusat

Menggunakan platform online memungkinkan perusahaan menyimpan dan mengelola data karyawan serta data penggajian dalam satu sistem terintegrasi. Ini memudahkan akses dan analisis data untuk pengambilan keputusan yang lebih baik.

2. Peningkatan Efisiensi HR

Outsourcing penggajian membebaskan waktu tim HR untuk fokus pada pengembangan dan manajemen human capital.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video