Waspada! Pelaku Curanmor di Surabaya Gondol Motor dengan Cara Gunting Kabel Stater | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Waspada! Pelaku Curanmor di Surabaya Gondol Motor dengan Cara Gunting Kabel Stater

Editor: Arief
Selasa, 11 Juni 2024 17:28 WIB

Para pelaku pencurian motor yang telah diamankan polsek jajaran Polrestabes Surabaya, Selasa (11/5/2024).

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Polrestabes menangkap pelaku pencurian sepeda motor (curanmor) dengan menggunakan sebuah gunting.

Wakasatreskrim Polrestabes , Kompol Teguh Setiawan mengatakan, pelaku curanmor tersebut berinisial DP.

"Ada kejadian yang kita tidak sangka, pelaku hanya bermodalkan gunting, sudah bisa melakukan pencurian jenis roda dua," kata Teguh di Mapolrestabes , Selasa (11/6/2024).

Saat itu, pelaku melihat sebuah motor Yamaha RX King yang berada di parkiran Jalan Urip Sumoharjo. Motor tersebut, dalam kondisi tidak dikunci ganda.

"Mereka (para pelaku) ini mencari kendaraan roda dua yang tidak dikunci stir atau mungkin ada yang dipaksa supaya bisa rusak. Kemudian kabelnya dipotong dengan gunting," jelasnya.

Kemudian, pelaku menuntun sepeda motor yang kabelnya sudah diputus, kemudian disambungkan kembali sebelum melarikan diri.

"Dia (pelaku) sudah belajar untuk menyambungkan kunci kontak itu, akhirnya kendaraan bisa hidup dan dibawa dengan mudah," ujarnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video