Songsong Pilkada 2024, Relawan di Kediri Deklarasi Dukung Mas Dhito-Dokter Ari | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Songsong Pilkada 2024, Relawan di Kediri Deklarasi Dukung Mas Dhito-Dokter Ari

Editor: Arief Rahardjo
Wartawan: Muji Harjita
Jumat, 05 Juli 2024 19:10 WIB

Koordinator Relawan Peduli Kediri, Fathur Chiko, saat membacakan pernyataan sikap, didampingi perwakilan relawan. Foto: Muji Harjita/BANGSAONLINE.com.

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Nasdem telah mengeluarkan rekomendasi untuk bakal calon Bupati , Deny Widyanarko dan bakal calon Wakil Bupati Mudawamah dalam kontestasi .

Sementara, calon petahana Hanindhito Himawan Pramana yang akrab disapa , kemungkinan besar diusung oleh PDI Perjuangan Kabupaten . Sejauh ini, belum menentukan pasangannya dalam Pilbup 2024.

"Atas belum ditetapkannya bakal calon wakil Bupati oleh dan partai pengusung, maka kami gabungan Relawan Peduli (RPK), Rohaniawan, Budayawan dan Penghayatan, Persatuan Penambangan Pasir Tradisional, Pengusaha Cucian Pasir dan Relawan semut gunung, menyatakan sikap, satu mendorong dan mendukung sebagai bakal Calon Bupati untuk menggandeng dr. Ari Purnomo Adi (Mas Ari) sebagai bakal calon wakil Bupati pada Pilkada Kabupaten tahun 2024," ujar Koordinator Relawan Peduli , Fathur Chiko, saat membacakan pernyataan sikap, di salah satu rumah makan di kawasan SLG , Jumat (5/7/2024).

Menurut dia, dokter Ari sangat layak menjadi pendamping . Sebab, Ari sendiri sudah dikenal banyak masyarakat Kabupaten . Selain itu, dokter Ari pernah menjadi Calon Bupati pada Pilkada 2015, berpasangan dengan Arifin Tafsir, melawan pasangannya Hj Haryanti Sutrisno dan Masykuri.

"Meski saat itu pasangan dokter Ari dan Arifin kalah, namun perolehan suaranya cukup signifikan yaitu 38 persen," ucapnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video